Panitia lokal yang dilibatkan antara lain para pemangku kehidupan Joglo Abang dan para kurawanya, ada banyak LSM yang terlibat, ProFauna, Jalin Merapi, Tanda Baca, Angkringan Media, Komunitas Difabel, dan masih banyak lagi. Jangan lupa, tentunya dukungan dari Komunitas Blogger Jogja menjadi salah satu pilarnya yang menjadikan event Kopdar Blogger Nusantara 2013 ini menjadi Kopdar Blogger Istimewa.
Kopdar #BN2013 kali ini bakalan luar biasa istimewa karena acara pembukaan digelar di Pagelaran Kraton Yogyakarta, dan rencananya bakal dibuka langsung oleh Sri Sultan Hamengku Buwono X. Istimewanya ini tak bisa dibantah, Pagelaran bukan tempat biasa, hanya dapat dipakai oleh keluarga Raja dan acara Kraton saja.
Kabar burung yang beredar di panitia, tak kurang dari Gusti Pambayun didapuk sebagai Panitia Kehormatan Kopdar Blogger Nusantara 2013. Entah bagaimana Suryaden mengelolanya hingga acara kopdar Blogger Nusantara ini terasa benar-benar istimewa.
Acara lainnya yang bakal menarik adalah di Joglo Abang sendiri yang bakal menggelar acara Pagelaran Rumah Budaya Nusantara di sabtu malamnya. Blogger se-Indonesia bakal membaur dengan warga sekitar menyaksikan keramaian pesta budaya tersebut. Lalu setelah dihibur pesta budaya, blogger nusantara juga akan disuguhi desa wisata Tembi yang akan menjadi tempat bermalam para blogger yang mana esok paginya akan diajak bermain bersama menikmati suasana desa.
Suasana macam apa yang bakal dimunculkan panitia Kopdar Blogger Nusantara 2013? Tidakkah itu sudah sesuatu yang luar biasa? Saya sendiri sebagai penghuni Yogya 7 tahun lamanya bakal merasakan hal yang beda di #BN2013 ini. Penasaran saya belum habis-habis.
#BN2013.... Jogja.... aku datang.
luar biasa!
BalasHapusMas budi juga luar biasa :)
BalasHapus