BREAKING NEWS

08 September 2008

Proyek Ujian Online

Sistem Evaluasi Online SMAN 11 SurabayaMeski bukan barang baru, saat ini di hari ke delapan ramadhan, saya setidaknya memperoleh kemajuan sedikit dalam proses pembuatan sistem belajar online dari modul hingga proses ujiannya.

Jika beberapa waktu lalu telah menuntaskan intranet pusat belajar  SMAN 11 Surabaya dan sudah mulai digunakan oleh beberapa orang guru, kini, sistem ujian online sedang dipersiapkan untuk menjawab pertanyaan siswa saya bagaimana mengaitkan materi TIK yang ramah lingkungan?

Ini salah satu jawabannya, dengan materi online hingga ujian, maka praktis mata pelajaran TIK tak lagi menggunakan kertas dalam proses belajar mengajar sehingga jelas sangat membantu para aktifis lingkungan dalam program ramah lingkungannya.

Minggu ini dan minggu depan akan diuji coba untuk satu mata pelajaran yang diujikan secara online. Doakan berhasil wahai sodar-sodaraku semua.

Catatan: Dalam keadaan Server lokal SMAN 11 Surabaya Online, anda dapat mengaksesnya di alamat ini [untuk pusat belajar] dan alamat ini [untuk sistem evaluasi online]

Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 Gempur Abdul Ghofur. Designed by OddThemes